Bila anda biasa menggunakan Microsoft Word, saat mengetik dokumen atau sejenisnya tentu sering mendapati adanya garis merah di setiap kata yang anda ketik di Micrsoft word. Keberadaan garis merah ini bukan merupakan sebuah error dari program namun merupakan fungsi dari microsoft Word untuk melakukan check spelling & grammar yang mengecek penulisan kata dan kalimat dari dokumen yang anda ketik apakah sesuai dengan ejaan dan bahasa yang tepat atau tidak. Sebenarnya fungsi ini memiliki tujuan baik yaitu mengecek kesalahan dalam penulisan sehingga menghindari typo atau bahasa yang kurang tepat tanpa anda harus mengecek satu per satu baris kalimat di dokumen anda.
Perlu diketahui bahwa bahasa yang baku (default) dari Microsoft word adalah bahasa inggris sehingga jika anda mengetik menggunakan bahasa selain bahasa inggris akan dianggap salah ejaan dan bahasa sehingga garis – garis merah ini muncul pada setiap kalimat/kata yang ada di microsoft Word. Keberadaan garis merah memang cukup mengganggu apalagi bagi yang memiliki dokumen dengan jumlah kata yang cukup banyak dan menjadikan tulisan tidak rapi. Untuk mengatasi hal ini, melalui artikel ini kami jelaskan beberapa cara untuk menghilangkan garis merah pada Microsoft word dengan mudah dan cepat.
Menghilangkan Garis Merah Dengan Mematikan Spelling Proofing
Dikarenakan faktor utama dari garis merah ini adalah adanya pengecekan spelling & grammar secara default di Microsoft kedalam bahasa Inggris, maka anda perlu menghilangkan garis merah dengan mematikan fungsi spelling ini agar keberadaan garis merah hilang dari tampilan Microsoft Word, langkah – langhkanya adalah sebagai berikut.
Menghilangkan Garis Merah Dengan Mengganti Bahasa Dokumen
Selain menghilangkan garis merah pada Microsoft Word dengan cara di atas, jika anda ingin tetap melakukan spelling & check grammar dengan Microsoft Word tapi tetap ingin menghilangkan garis merah, anda perlu mengganti seluruh bahasa dalam dokumen menjadi bahasa sesuai dengan dokumen yang anda ketik (dalam hal ini indonesia), langkah – langkahnya adalah sebagai berikut.
Keterangan : cara ini dilakukan pada Microsoft Word 2013, cara bisa saja berbeda dengan versi Microsoft Word yang lain.
Demikian tulisan kami mengenai cara menghilangkan garis merah pada Microsoft Word, semoga dengan membaca ini menambah wawasan anda dan memahami bagaimana cara kerja microsoft word khususnya spelling dan grammar tersebut.
Perlu diketahui bahwa bahasa yang baku (default) dari Microsoft word adalah bahasa inggris sehingga jika anda mengetik menggunakan bahasa selain bahasa inggris akan dianggap salah ejaan dan bahasa sehingga garis – garis merah ini muncul pada setiap kalimat/kata yang ada di microsoft Word. Keberadaan garis merah memang cukup mengganggu apalagi bagi yang memiliki dokumen dengan jumlah kata yang cukup banyak dan menjadikan tulisan tidak rapi. Untuk mengatasi hal ini, melalui artikel ini kami jelaskan beberapa cara untuk menghilangkan garis merah pada Microsoft word dengan mudah dan cepat.
Menghilangkan Garis Merah Dengan Mematikan Spelling Proofing
Dikarenakan faktor utama dari garis merah ini adalah adanya pengecekan spelling & grammar secara default di Microsoft kedalam bahasa Inggris, maka anda perlu menghilangkan garis merah dengan mematikan fungsi spelling ini agar keberadaan garis merah hilang dari tampilan Microsoft Word, langkah – langhkanya adalah sebagai berikut.
- Buka Microsoft Word anda dengan dokumen yang masih terdapat garis merah
- Klik Pada Menu / Tab File, kemudian pilih word options
- Pada Menu Word Options, pilih tab Proofing, di sini akan muncul beberapa opsi untuk mengatur spelling & grammar
- Hilangkan tanda cek pada Check Spelling as you type dan Mark grammar error untuk menghilangkan garis merah yang ada
- Klik OK dan layar utama Microsoft anda bebas dari garis merah
Menghilangkan Garis Merah Dengan Mengganti Bahasa Dokumen
Selain menghilangkan garis merah pada Microsoft Word dengan cara di atas, jika anda ingin tetap melakukan spelling & check grammar dengan Microsoft Word tapi tetap ingin menghilangkan garis merah, anda perlu mengganti seluruh bahasa dalam dokumen menjadi bahasa sesuai dengan dokumen yang anda ketik (dalam hal ini indonesia), langkah – langkahnya adalah sebagai berikut.
- Buka dokumen Microsoft word anda dengan dokumen bergaris merah
- Select All pada seluruh kata dan kalimat dengan menggunakan keyboard CTRL + A atau pada Tab Home > submenu editing > select All
- Kemudian pada layar bagian kiri bawah, di sebelah status bar page and words counter terdapat status tulisan bahasa dokumen (language), klik tombol tersebut.
- Pilih Bahasa Indonesia atau yang sesuai dengan bahasa di dokumen anda
- Klik OK, kemudian dokumen anda bebas dari garis merah
Keterangan : cara ini dilakukan pada Microsoft Word 2013, cara bisa saja berbeda dengan versi Microsoft Word yang lain.
Demikian tulisan kami mengenai cara menghilangkan garis merah pada Microsoft Word, semoga dengan membaca ini menambah wawasan anda dan memahami bagaimana cara kerja microsoft word khususnya spelling dan grammar tersebut.
No comments:
Post a Comment